admin admin - November 1, 2016

ARS Management kembali bekerjasama dengan Yayasan Eko Nugroho

Setelah melalui proses kerjasama selama satu tahun sebagai konsultan manajemen, pencipta dan pewujud konsep, serta implementor untuk kerja Eko Nugroho Art Class, Eko Nugroho (www.ekonugroho.or.id) kembali mempercayakan kepada ARS Management untuk menata ulang salah satu kerjanya yang telah berjalan hampir delapan tahun yaitu DGTMB Shop.

DGTMB  adalah sebuah art merchandise brand dari karya-karya Eko Nugroho.  DGTMB pertama kali dikenalkan pada publik pada tahun 2008 sebagai sebuah komik underground. Dari sebuah komik lalu muncullah ide menjadikan gambar-gambar dalam komik tersebut sebagai desain merchandise. Pada perkembangannya, merchandise DGTMB lebih fokus mendesain  karya-karya Eko Nugroho.  Desain DGTMB yang selalu imajinatif, nakal, dan inspiratif menjadi  ciri keunikan produk-produk DGTMB.

Sejak berdiri pada tahun 2008, manajemen DGTMB masih bersifat konvesional dimana tidak terdapat tujuan yang cukup jelas arah kerja DGTMB sehingga seluruh prosesnya hanya mengalir begitu saja. Oleh sebab itu , ARS Management dilibatkan untuk menata kembali seluruh strategi bisnis DGTMB dan penataan tim manajemennya. Dalam prosesnya,selain sebagai konsultan manajemen, ARS management juga terlibat menjadi operator sebagai Board of Director di mana ARS Management berkewajiban untuk mengontrol dan mengawasi kinerja eskekutif, serta mewakili pemilik dalam kerja harian.

Kerjasama ini  resmi disepakati pada Januari 2016 hingga waktu yang belum ditentukan.

Related Posts